Vacuum Dryer
Vacuum Dryer
Vacuum Dryer
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Pengeringan merupakan cara untuk menghilangkan sebagian besar air dari suatu bahan
dengan bantuan energi panas, baik alami (sinar matahari) atau buatan (alat pengering).
Pengeringan merupakan proses untuk mengeliminasi keadaan lembab yang dapat merusak
kestabilan sediaan dimana transfer panas dan massa terlibat pada proses ini. Panas ditransfer
mengenai sediaan untuk mengeliminasi zat cair dimana zat cair diubah menjadi massa uap
yang dibawa oleh udara keluar. Transfer massa dan panas merupakan suatu proses yang tak
terpisahkan. Kecepatan pengeringan ditentukan oleh faktor-faktor yang mempengaruhi
transfer massa dan panas.
Bahan pangan yang dihasilkan dari produk-produk pertanian pada umumnya mengandung
kadar air. Kadar air jika tidak dihilangkan dapat mempengaruhi kondisi fisik bahan pangan.
Oleh Karena itu Tujuan dari pengeringan ini mencapai kadar air tertentu terukur dengan kadar
air setara dengan kadar air keseimbangan udara (atmosfir) normal atau setara dengan nilai
aktivitas air (aw) sehingga dapat memperlambat laju kerusakan produk akibat aktivitas biologi
dan kimia. Dengan demikian bahan yang dikeringkan dapat mempunyai waktu simpan yang
lama.
Beberapa keuntungan yang diperoleh dari pengeringan antara lain : (1) memperpanjang
umur simpan, (2) memudahkan pangangkutan, (3) mutunya lebih baik dan (4) meningkatkan
nilai ekonomisnya. (Heldman dan Sighn : 1981).
Proses pengeringan biasanya akan mengakibatkan produk yang dikeringkan mengalami
perubahan warna, tekstur, flavor, dan aroma. Panas dari proses pengeringan tidak hanya
menguapkan air selama pengeringan, akan tetapi juga menyebabkan hilangnya komponen
volatile dari bahan pangan. Untuk itu saat ini telah dikembangkan berbagai metode
pengeringan, salah satunya adalah metode pengeringan dengan Vacuum Dryer.
Pada makalah ini akan dibahas lebih rinci mengenai metode pengeringan dengan Vacuum
Dryer. Semoga makalah ini dapat menambahkan ilmu yang bermanfaat bagi yang membaca.
B. Tujuan
Mahasiswa lebih memahami tentang Vacuum Dryer meliputi fungsi, cara mengoperasikan
mesin, spesifikasi alat, dan aplikasi dalam industri.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA