Proposal PT Sss Papan Jalan
Proposal PT Sss Papan Jalan
Proposal PT Sss Papan Jalan
KECAMATAN PENARIK
DESA BUMI MULYA
Alamat : Jalan Lapangan Merdeka No. 01 Kode Pos 38368
Bersama ini Kami Pemerintah Desa Bumi Mulya Mengajukan Permohonan Kepada
Bapak Pimpinan PT.Sentosa Sejahtera Sejati untuk Pembuatan Papan Nama jalan Desa Bumi
Mulya, demi meningkatakan pelayanan kepada seluruh Masyarakat Desa, terkait dengan
informasi publik dan untuk mempermudah Masyarakat baik di dalam dan di luar Desa Bumi
mulya,terkait dengan papan informasi jalan tersebut.
Maka dengan ini kami mengajukan permohonan pembuatan papan nama jalan Desa
sebanyak 25 buah dengan ukuran terlampir.
Oleh karena itu kami mohon bantuan kepada Bapak agar dapat memberikan bantuan
Pembuatan Papan Nama Jaln Desa Bumi Mulya panjang pipa 2 m uk.1.5 inci plat panjang
60 cm,lebar 15 cm uk.plat 2 mm.
Demikian untuk maklum dan mendapat perhatian sebagaimana mestinya, untuk itu
tidak lupa kami ucapkan terima kasih.-
KEPALA DESA
( KARSIMAN )
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Papan Nama merupakan tanda nama untuk mengetahui suathu tempat atau lokasi
tertentu sehingga mudah dikenali oleh orang yang melihat papan nama tersebut. Selain
tanda pengenal papan nama juga bermanfaat untuk mempermudah tempat yang akan
ditujunya. Tanpa adanya papan nama maka orang-orang akan sulit untuk mengenali atau
tempat yang dituju.
Adapun untuk papan nama jalan yang akan dipasang di Desa Bumi Mulya ada 25
buah .Untuk papan nama tersebut meliputi dari seluruh nama jalan yang ada di Desa
Bumi Mulya .
B. Tujuan
Adapun maksud dan tujuan dari pembuatan papan nama ini adalah memberikan
informasi kepada masyarakat Desa Bumi Mulya untuk mempemudah dalam administrasi
di Desa.Penyediaan prasarana merupakan bagian terpenting dalam upaya pengembangan
dan pembangunan wilayah. Tersedianya prasarana yang memadai dapat meningkatkan
kebersihan lingkungan dan menunjang kegiatan sosial ekonomi Kecamatan Penarik
khususnya Pemerintah Desa menghadapi kendala yaitu keterbatasan dana untuk
mengakomodir semua kegiatan-kegiatan pembangunan maupun pemeliharaan. Untuk
mengatasi masalah pembiayaan yang sangat besar dan karena keterbatasan pemerintah
Desa dalam menyediakan dana untuk pembangunan Desa, maka pemerintah Desa dituntut
untuk melakukan efesiensi dan efektifitas dengan melakukan berbagai strategi inovatif
untuk memastikan bahwa persoalan-persoalan yang ada di masyarakat dapat tertangani.
Program ini selain mengurangi beban pembiayaan dari pemerintah tentunya juga
dapat memperbesar peran serta masyarakat dalam pembangunan, perbaikan serta
pengelolaan sehingga masyarakat lebih memiliki kemampuan berpartisipasi dalam
penyediaan prasarana di lingkungannya dan pemeliharaan dan beban pemerintah dapat
dikurangi.
C. Maksud dan Tujuan
1. Pengajuan Proposal ini dimaksudkan untuk informasi publik dan untuk
mempermudah masyarakat baik di dalm maupun diluar Desa Bumi Mulya Yakni
Kecamatan Penarik Kabupaten Mukomuko.
D. Manfaat Kegiatan
Pembuatan Papan Nama Jalan Desa Bumi Mulya Kecamatan Penarik Kabupaten
Mukomuko akan memberikan kemudahan bagi masyarakat desa Bumi Mulya dalam
kegiatan administrasi dilingkup Pemerintahan Desa yang cukup besar terhadap
peningkatan perekonomian masyarakat diantaranya sebagai berikut :
1. Meningkatkan pelayanan publik yang lancar bagi masyarakat Desa Bumi Mulya
2. Selain mempunyai fungsi utama dengan adanya papan nama ini memberikan
kemudahan bagi masyarakat untuk mendapatkan pelyanan admistrasi yang baik dan
mengetahui daerah atau tempat yang akan di tuju.
E. Penutup
Keberhasilan suatu program sangat ditentukan oleh itikad baik semua pihak, baik
pemerintah Desa dan pihak Perusahaan PT SSS. Hal ini dikarenakan bahwa
pembangunan merupakan tanggung jawab bersama dan hasil pembangunan tersebut akan
bermanfaat pula bagi pemerintah, masyarakat Perusahaan disekitar desa ini, demikian
pula perusahaan dan pemerintahan Desa harus saling kerja sama dalam pembangunan.
karena apabila ditangani oleh masyarakat hal ini belum memungkinkan, sebab
keterbatasan teknis dan dana akhirnya melalui proposal ini kami mengharapkan perhatian
dan bantuan dari Bapak untuk kegiatan Pembuatan Papan Nama Jalan Desa tersebut.
Demikian proposal ini kami sampaikan, besar harapan kami agar permohonan
kami ini dapat dikabulkan. Atas bantuan dan partisipasinya Bapak Pimpinan PT.SSS,
kami ucapkan terimakasih.
Bumi Mulya, september 2019
YASRI YULIANTO
KETUA BPD KASI PEMERINTAHAN
MENGETAHUI
KEPALA DESA
KARSIMAN
Lampiran kebutuhan papan nama
15 CM
Contoh
JALAN --------------
2MM
2M
1.5 INCH
Ket.