Proposal Bakti Sosial
Proposal Bakti Sosial
Proposal Bakti Sosial
LEMBAR PENGESAHAN
Kelompok 1 (satu) Praktek Profesi Keperawatan Komunitas, Keluarga, dan CMHN Program
Pendidikan Profesi Ners Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surabaya,
dengan ini mengesahkan proposal kegiatan:
Nama Kegiatan : Bakti Sosial: Pemeriksaan Kesehatan Gratis
Hari/Tanggal : Selasa, 08 Agustus 2017
Tempat : Balai Pertemuan (RW) Kelurahan Penjaringan Kec. Rungkut kota
Surabaya
Penyelenggara : FIK UM Surabaya
Panitia penyelenggara : Kelompok 1 Program Pendidikan Profesi Ners A8
Anggaran Dana : Rp. 1.059.000,-
Disahkan di : Surabaya, 04 Agustus 2017
Mengesahkan,
A. PENDAHULUAN
Kesehatan merupakan hak setiap manusia untuk mencapai kesejahteraan. Setiap orang
ingin mendapatkan kebahagiaan dan kesejahteraan dalam hidup. Mulai dari kesejahteraan
ekonomi, sosial, pendidikan dan kesehatan. Pada dasarnya memperoleh kesehatan merupakan
hak dasar bagi setiap orang tanpa memandang status ekonomi dan sosial dari masyarakat itu
sendiri. Namun dalam praktiknya, pelayanan kesehatan bagi masyarakat masih ditemui
banyak kendala. Pelayanan kesehatan belum mampu menjangkau seluruh warga Negara,
apalagi pelayanan kesehatan bagi masyarakat kurang mampu. Selain itu, keterbatasan bagi
masyarakat umum dalam mengakses informasi terkait isu-isu kesehatan masih sangat sulit.
Hal inilah yang menjadi dasar pemikiran bagi kami untuk bertindak lebih cepat dalam
mengimplementasikan ilmu yang telah kami dapatkan terhadap pelayanan kesehatan dengan
mengadakan pemeriksaan kesehatan gratis sebagai bentuk pengabdian dan menunjukan rasa
kepedulian terhadap sesama.
Diharapkan, suatu kegiatan Bakti Sosial yang dikelola secara optimal dan terorganisir
dapat mengemas misi pendidikan, sekaligus sebagai sarana alokasi bantuan materiil bagi
masyarakat yang membutuhkan, dimana pada akhirnya akan menuju perbaikan taraf hidup
serta peningkatan kesejahteraan jangka panjang yang mandiri dan terarah, terutama untuk
masyarakat yang sangat membutuhkan uluran tangan kita semua.
Peran aktif kami selaku mahasiswa ini tentunya tidak lepas dari dukungan Universitas
Muhammadiyah Surabaya yang bekerjasama dengan puskesmas Medokan Ayu. Kegiatan ini
diharapkan dapat mewujudkan kesejahteraan masyarakat khususnya di bidang kesehatan.
B. LANDASAN KEGIATAN
Dasar pelaksanaan praktek Profesi Keperawatan komunitas dan Keluarga UM Surabaya
adalah :
1. Undang-undang No.20 Tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional
2. Peraturan pemerintah No. 19 Tahun 1999 tentang standar nasional pendidikan
3. Peraturan pemerintah No.16 tahun 1999 tentang pendidikan nasional
4. Pedoman Pelaksanaan Pengabdian Kepada Masyarakat Perguruan Tinggi Agama Islam
(PTAI) Direktorat Perguruan Tinggi Agama Islam, Departement Agama Islam tahun
2001
PROPOSAL KEGIATAN
BAKTI SOSIAL: PEMERIKSAAN KESEHATAN GRATIS
PRAKTEK PROFESI KEPERAWATAN KOMUNITAS, KELUARGA,
dan CMHN di RW 10 RT 01 SAMPAI RT 06
KELURAHAN PENJARINGANSARI Kec. RUNGKUT
KOTA SURABAYA
C. NAMA KEGIATAN
Bakti Sosial: Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Kelurahan Penjaringansari RW 10 RT 01
sampai 06 Kecamatan Rungkut Kota Surabaya
D. TEMA KEGIATAN
Mewujudkan masyarakat yang peduli kesehatan
E. TUJUAN KEGIATAN
1) Mempererat tali persaudaraan sesama mahasiswa Universitas Muhammadiyah
Surabaya
2) Mempererat hubungan kekeluargaan antara mahasiswa, pengurus balai pengobatan,
dan Puskesmas Medokan Ayu
3) Memberikan informasi dan pelayanan kesehatan secara langsung kepada masyarakat
4) Sebagai wadah pengamalan ilmu dan pembelajaran
5) Mengimplementasikan pengetahuan dan keterampilan yang telah didapat di Fakultas
Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surabaya
F. BENTUK KEGIATAN
Bakti Sosial: Pemeriksaan Kesehatan Gratis
H. PESERTA KEGIATAN
Kegiatan ini ditujukan untuk masyarakat di RW 10 RT 01 sampai 06 Kelurahan
Penjaringansari Kecamatan Rungkut Kota Surabaya
I. SUMBER DANA
Dana kegiatan ini berasal dari :
1. Lembaga Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Surabaya.
2. Mahasiswa
3. Sponsor/donatur
J. SUSUNAN PANITIA
Pembina : Dr.Mundakir, S.Kep.,Ns.,M.Kep
Penanggung Jawab : Anis Rosyiatul Husna, S.Kep.,Ns.,M.Kes
Koord. Pokja Kesehatan Umum : Nur Hidayahtul Dewi, S.Kep
PJ Kegiatan : Afriliana Aulia F, S.Kep
Konsumsi : Ninin, S.Kep
Perlengkapan : Tomy, S.Kep
Humas : Adi Sofyan, S.Kep
Dokumentasi : Ardias A, S.Kep
K. ANGGARAN DANA
Adapun anggaran dana yang dibutuhkan dalam kegiatan ini adalah sebagai berikut :
NO KETERANGAN ITEM JUMLAH
A. Pemasukan
Pemasukan dari kelompok Rp. 300.000,-
Sub Total Rp. 300.000,-
B Pengeluaran:
3 dus air @18.000 3 Rp. 54.000,-
4 pack Stick GDA Rp 75.000Rp. Rp.
300.000,-
300.000,-
4 pack Stic Asam Urat Rp 75.000Rp. Rp.
300.000,-
300.000,-
PROPOSAL KEGIATAN
BAKTI SOSIAL: PEMERIKSAAN KESEHATAN GRATIS
PRAKTEK PROFESI KEPERAWATAN KOMUNITAS, KELUARGA,
dan CMHN di RW 10 RT 01 SAMPAI RT 06
KELURAHAN PENJARINGANSARI Kec. RUNGKUT
KOTA SURABAYA
L. PENUTUP
Demikian project proposal ini kami buat sebagai petunjuk, semoga dapat mewakili
seluruh kegiatan dengan harapan bahwa kegiatan ini dapat terlaksana dengan lancar dan
terpenuhi seluruh amanat. Atas bantuan serta kerja sama Bapa/Ibu/Sdr/I kami ucapkan terima
kasih.
PROPOSAL KEGIATAN
BAKTI SOSIAL: PEMERIKSAAN KESEHATAN GRATIS
PRAKTEK PROFESI KEPERAWATAN KOMUNITAS, KELUARGA,
dan CMHN di RW 10 RT 01 SAMPAI RT 06
KELURAHAN PENJARINGANSARI Kec. RUNGKUT
KOTA SURABAYA