Laporan Karya Siswa Lisan Yang Fiks
Laporan Karya Siswa Lisan Yang Fiks
Laporan Karya Siswa Lisan Yang Fiks
SD NEGERI 1 PAGENTAN
KECAMATAN PAGENTAN
KABUPATEN BANJAENEGARA
TAHUN 2022
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan hidayah,
penyusunan Laporan ini merupakan salah satu upaya mengimplementasikan segala sesuatunya
tentang keterampilan berkomunikasi efektif secara lisan di lingkungan SD Negeri 1 Pagentan,
Kecamatan Pagentan. Kami mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh warga
sekolah yang telah meluangkan waktu dan tenaganya untuk melaksanakan program, dan
memberi saran dalam penyusunan laporan ini. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan
petunjuk terhadap segala upaya yang kita lakukan demi untuk peningkatan minat dan bakat siswa
yang telah dilaksanakan di SD Negeri 1 Pagentan.
A. KETERAMPILAN BERCERITA
Bercerita merupakan kegiatan berbahasa yang bersifat produktif. Artinya, dalam
bercerita seseorang melibatkan pikiran, kesiapan mental, keberanian, perkataan yang jelas
sehingga dapat dipahami oleh orang lain. Menurut Burhan Nurgiyantoro (2001: 278), ada
beberapa bentuk tugas kegiatan berbicara yang dapat dilatih untuk meningkatkan dan
mengembangkan keterampilan bercerita pada siswa, yaitu (1) bercerita berdasarkan gambar,
(2) wawancara, (3) bercakap-cakap, (4) berpidato, (5) berdiskusi.
Keterampilan bercerita yang baik memerlukan pengetahuan, pengalaman serta
kemampuan berpikir yang memadai. Selain itu dalam bercerita juga diperlukan penguasaan
beberapa keterampilan, yaitu ketepatan tatabahasa sehingga hubungan antar kata dan kalimat
menjadi jelas.
PENUTUP
Keterampilan berkomunikasi yang efektif secara lisan dilakukan oleh sekolah untuk
meningkatkan keterampilan siswa dalam menyampaiakn gagasan baik secara langsung maupun
melalui media sosial. Dengan membiasakan siswa berkomunikasi secara aktif dapat mendorong
keberanian siswa dalam mengungkapkan pendapatnya. Kami yakin dan percaya banyak
kekurangan-kekurangan dalam pelaksanaan kegiatan maupun pelaporannya ini, untuk itu kami
mohon maaf. Semoga kekurangan-kekurangan tersebut dapat menjadi awal untuk lebih baik lagi
dimasa yang akan datang. Demikianlah laporan ini disusun, kritik dan saran sangat kami
perlukan untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan kegiatan dan penulisan laporan ditahun
berikutnya.
Lampiran Keterampilan Siswa Berkomunikasi Efektif
Secara Lisan
KETERAMPILAN BERCERITA
Video tentang keterampilan siswa dalam bercerita melalui media daring (whatsapp)
1. Menceritakan pengalaman berlibur ke Serulingmas
2. Menceritakan hobi anggota keluarga
Video tentang keterampilan siswa bertanya dan menjawab seputar materi “Kegiatan
di Pagi Hari”
Video dapat diakses melalui : https://youtu.be/8iJsDrHP5C8
KETERAMPILAN MELAKUKAN PERSENTASI