Lompat ke isi

Laura Linney

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Laura Linney

Laura Leggett Linney (lahir 5 Februari 1964) merupakan seorang aktris berkebangsaan Amerika Serikat yang memenangkan nominasi Academy Award dan memenangkan Emmy Award. Dia dilahirkan di New York City, New York. Dia berkarier di dunia film sejak 1992.

Ia telah menerima nominasi Tony Award untuk karyanya dalam The Crucible pada 2002, Sight Unseen (2004), Time Stands Still (2010), dan The Little Foxes 2017. Ia juga berhasil memenangkan Penghargaan Emmy untuk film televisi Wild Iris (2001), sitkom Frasier (2003–04), miniseri John Adams (2008), dan serial Showtime The Big C (2013). Ia menerima nominasi untuk Academy Award untuk You Can Count On Me (2000), Kinsey (2004), dan The Savages (2007).

Pada 2017, ia mulai membintangi serial kejahatan oleh Netflix berjudul Ozark. Ia juga kembali bermain sebagai Mary Ann Singleton dalam mini seri Tales of the City oleh Netflix pada 2019.

Kehidupan pribadi

[sunting | sunting sumber]

Linney lahir di Manhattan. Ibunya, Miriam Anderson "Ann" Perse (née Leggett) adalah seorang perawat di Memorial Sloan Kettering Cancer Centre, dan ayahnya, Romulus Zachariah Linney IV (1930-2011) adalah seorang penulis naskah drama dan profesor. Kakek buyut ayah Linney adalah anggota Kongres dari Partai Republik AS, Romulus Zachariah Linney. Dia memiliki saudara tiri bernama Susan dari pernikahan kedua ayahnya.[1][2]

Linney lulus pada 1982 dari Northfield Mount Hermon School, sebuah sekolah persiapan elit di New England. Kemudian ia menjabat sebagai ketua Dewan Penasihat Seni di sekolah tersebut. Dia kemudian melanjutkan pendidikannya di Northwestern University sebelum pindah ke Brown University, di mana dia belajar akting dengan Jim Barnhill dan John Emigh. Ia juga bertugas di dewan Workshop Produksi, kelompok teater mahasiswa universitas. Selama tahun seniornya di Brown, ia tampil dalam salah satu drama oleh ayahnya sebagai Lady Ada Lovelace dalam produksi Childe Byron, sebuah drama di mana penyair Lord Byron memperbaiki hubungannya dengan putrinya Ada.[3]

Linney lulus dari Brown University pada 1986. Dia kemudian melanjutkan belajar akting di Juilliard School.[4] Dia menerima gelar Doktor Kehormatan Seni Rupa dari Juilliard ketika dia menyampaikan pidato pembukaan pada 2009.[5]

Linney menikah dengan David Adkins pada 1995, mereka bercerai pada 2000. Pada 2007, ia bertunangan dengan Marc Schauer, seorang agen real estat dari Telluride, Colorado.[6] Pada hari pernikahannya pada Mei 2009, aktor Liam Neeson mengantarnya menyusuri lorong.[7] Pada 8 Januari 2014, Linney melahirkan seorang putra, Bennett Armistead Schauer.[8]

Linney adalah seorang tamu dan presenter di We Are One: The Obama Inaugural Celebration at the Lincoln Memorial pada 18 Januari 2009.[9]

Pada 2002, Linney muncul di CD anak-anak oleh Sandra Boynton berjudul Philadelphia Chickens bersama Meryl Streep, Kevin Kline dan Patti LuPone. Linney menyanyikan lagu "Please Can I Keep It?".[10]

Beberapa film Linney pada awal 1990-an, termasuk Lorenzo's Oil (1992), Searching for Bobby Fischer (1993), Dave (1993), Kongo (1995), Primal Fear (1996), dan Absolute Power (1997). Film yang membuatnya terkenal adalah The Truman Show (1998) dimana ia bermain bersama dengan Jim Carrey.

Pada 2000, ia bermain dalam You Can Count On Me karya Kenneth Lonergan. Dimana ia bermain bersama Mark Ruffalo dan Matthew Broderick. Film ini disambut dengan ulasan yang sangat positif dari para kritikus dengan nilai 95% pada Rotten Tomatoes.[11] Linney dinominasikan untuk Academy Award untuk Aktris Terbaik untuk penampilannya.

Pada 2003, Linney muncul di Mystic River oleh Clint Eastwood bersama Sean Penn, Tim Robbins, dan Marcia Gay Harden.[12] Linney menerima nominasi BAFTA Award untuk penampilannya.[13] Pada tahun yang sama, ia juga membintangi film populer berjudul Love Actually bersama Hugh Grant, Emma Thompson, Alan Rickman, Colin Firth, dan Liam Neeson.[14]

Pada 2004, ia kembali bermain bersama dengan Liam Neeson di Kinsey. Dia dinominasikan untuk Academy Award untuk Aktris Pendukung Terbaik, Screen Actors Guild Award, dan Golden Globe Award.

Pada 2005, Linney membintangi drama komedi oleh Noah Baumbach dengan judul The Squid and the Whale dimana ia bermain bersama Jeff Daniels dan Jesse Eisenberg. Ia menerima sambutan hangat dari para kritikus yang mendapatkan 93% pada Rotten Tomatoes.[15] Ia menerima nominasi Golden Globe Award untuk kinerjanya.[16]

Linney kemudian muncul dalam Man of the Year (2006) bersama Robin Williams. Ia juga bermain dalam drama komedi The Nanny Diaries bersama dengan Scarlett Johansson dan Chris Evans. Film yang diangkat dari buku oleh Emma McLaughlin dan Nicola Kraus.[17]

Masih pada tahun yang sama, Linney berperan sebagai Claire dalam film Australia dengan judul Jindabyne, yang proses produksinya berlokasi di kota dengan nama yang sama di barat daya NSW. Film ini berceritya tentang sekelompok pria dalam perjalanan memancing yang membuat keputusan yang secara moral dipertanyakan untuk menunda melaporkan penemuan mayat wanita Aborigin yang terbunuh. Claire, bermain sebagai istri dari salah satu pria tersebut (diperankan oleh Gabriel Byrne) mencoba untuk memahami alasan di balik kesembronoan seperti itu dan membawa pernikahannya ke tepi jurang. Jindabyne membahas jurang pemisah antara para wanita yang pandai berbicara dan para lelaki pendiam yang murung, antara orang-orang kulit putih dan orang-orang Aborigin.

Linney juga muncul dalam The Savages karya Tamara Jenkins bersama Philip Seymour Hoffman pada 2007. Dia menerima nominasi Academy Award ketiga untuk penampilannya.[18]

Pada 2012, ia bermain dalam Hyde Park on Hudson karya Roger Mitchell bersama Bill Murray. Film ini juga dibintangi oleh Olivia Colman, Olivia Williams, dan Samuel West.

Pada 2015, ia membintangi Mr. Holmes karya Bill Condon bersama Ian McKellen. Film ini mendapat sambutan hangat, dan mendapatkan 89% pada Rotten Tomatoes.[19]

Pada 2016, ia tampil dalam karya Clint Eastwood berdudul Sully bersama Tom Hanks. Film ini sukses secara komersial dan mendapatkan pujian dari para kritikus menghasilkan hampir US $ 240 juta di box office.[20]

Masih pada tahun yang sama, ia bermain dalam film dengan judul Genius (2016) bersama Colin Firth, Jude Law, Nicole Kidman, Guy Pearce, dan Dominic West.

Ia juga terlibat sebentar di Nocturnal Animals karya Tom Ford bersama Amy Adams, Jake Gyllenhaal, dan Michael Shannon.[21]

Pada 2020, Linney bermain dalam Falling yang juga dibintangi oleh Viggo Mortensen, yang juga menjadi sutradara dalam film tersebut.[22] Film tersebut ditayangkan pertama kali di Sundance Film Festival pada 31 Januari 2020.[23] Dia selanjutnya bermain dalam The Roads Not Taken yang disutradarai oleh Sally Potter, bersama Javier Bardem dan Elle Fanning.[24] Film tersebut ditayangkan pertama kali di di Berlin International Film Festival pada 26 Februari 2020.[25] Film yang dirilis pada 13 Maret 2020 ditarik dari bioskop komersial karena pandemi coronavirus 2019-20. Film ini kemudian dirilis pada video on demand pada 10 April.[26]

Pada 1993, Linney bermain dalam adaptasi televisi dari novel karya Armistead Maupin dengan judul Tales of the City sebagai Mary Ann Singleton. Dia kembali bermain sebagai Mary Ann Singleton pada 1998 di More Tales of the City dan pada 2001 di Further Tales of the City. Dia kembali berperan untuk peran yang sama di miniseri Netflix 2019 dengan judul Tales of the City.

Pada Oktober 1994, Linney menjadi bintang tamu dalam sebuah episode Law & Order (episode "Blue Bamboo") sebagai Martha Bowen. Dia berperan sebagai penyanyi berambut pirang Amerika yang berhasil mengklaim "Battered woman syndrome" sebagai pembelaan terhadap tuntutan pembunuhan.

Pada 2002, ia membintangi Wild Iris bersama Gena Rowlands dan memenangkan Penghargaan Emmy pertamanya untuk Aktris Utama Terbaik dalam Serial Mini atau Film.[27]

Pada 2004, ia memiliki peran reguler dalam serial komedi Frasier sebagai Charlotte. Dia memenangkan Penghargaan Emmy Primetime keduanya untuk Aktris Pendukung dalam Seri Komedi.

Pada 2008, Linney bermain sebagai Abigail Adams dalam miniseri HBO dengan judul John Adams yang disutradarai oleh Tom Hooper (The King's Speech, Les Miserables). Paul Giamatti berperan sebagai John Adams. Serial ini memenangkan 13 Primetime Emmy Awards dan menjadi sebagai Miniseri dengan Emmy terbanyak dalam sejarah.[28] Dia memenangkan Primetime Emmy Award ketiganya untuk penampilannya.

Sejak 2009, Linney telah menjadi pembawa acara serial televisi PBS dengan judul Masterpiece Classic.[29]

Pada 2010, Linney kembali ke televisi dalam serial Showtime tentang kanker, The Big C. Dia berperan sebagai aktris dan juga eksekutif produser di acara itu. Dia berperan sebagai istri dan ibu dari pinggiran kota yang mengeksplorasi naik turunnya emosi dari kanker yang dideritanya, dan perubahan yang terjadi pada hidupnya.[30] Pada 2011, ia memenangkan Golden Globe Award untuk penampilannya. Pada 2013, ia memenangkan Primetime Emmy Award keempat untuk musim terakhir dari seri tersebut.

Pada 2017, ia bergabung dengan serial drama kriminal Netflix dengan judul Ozark bersama Jason Bateman.[31] Dia telah dinominasikan untuk Screen Actors Guild Award untuk penampilannya di musim pertama dan keduanya.[32]

Karya teater panggung Linney di Broadway dan off-broadway termasuk Hedda Gabler, di mana ia memenangkan Penghargaan Joe A. Callaway 1994, dan Holiday pada bulan Desember 1995 hingga Januari 1996 (berdasarkan film 1938 yang dibintangi oleh Cary Grant dan Katharine Hepburn).[33]

Pada 2002, ia bermain di Broadway dalam karya berjudul The Crucible bersama Liam Neeson di Teater Virginia yang berlangsung dari Maret 2002 hingga Juni 2002. Ia menerima nominasi Aktris Terbaik Tony Award untuk penampilannya.[34][35]

Pada 2004, ia membintangi produksi Broadway dengan judul Sight Unseen di Biltmore Theatre yang berlangsung dari Mei 2004 hingga Juli 2004. Ia mendapatkan nominasi Tony Award kedua untuk penampilannya.[36]

Pada 2008, ia bermain sebagai La Marquise de Merteuil dalam dari drama Christopher Hampton berjudul Les Liaisons Dangereuses bersama Mamie Gummer dan Benjamin Walker di American Airlines Theatre di Roundabout Theatre Company.[37]

Pada 2010, Linney membintangi produksi Broadway dengan judul Time Stands Still oleh Donald Margulies bersama Brian D'Arcy James dan Alicia Silverstone di Cort Theatre mulai 28 Januari 2010 hingga 27 Maret 2010. Ia menerima nominasi Tony Award ketiganya untuk kinerjanya. Drama ini kembali ke Broadway dengan sebagian besar pemeran asli pada September 2010 dan ditutup pada 30 Januari 2011.[38]

Pada 2017, dia membintangi The Little Foxes bersama Cynthia Nixon di Teater Samuel J. Friedman yang dibuka secara resmi pada 19 April 2017 dan ditutup pada 2 Juli 2017. Dia berganti peran sebagai Regina dan Birdie dengan Nixon.[39] Dia menerima nominasi Tony Award keempat untuk penampilannya.[39]

Pada 2018, Linney membintangi drama monolog yang diadaptasi dari novel Elizabeth Strout oleh Rona Munro, berjudul, My Name Is Lucy Barton yang dibuka di Bridge Theatre di London dengan arahan oleh Richard Eyre.[40]

Pada 2019, Linney mengulang perannya ke Broadway di pemutaran perdana untuk Amerika di Teater Samuel J. Friedman. Pertunjukan pertunjukan dimulai pada 6 Januari 2020 dengan permainan resmi dibuka pada 15 Januari, Linney menerima sambutan hangat dari para kritikus, dengan The New York Times menggambarkannya sebagai "bercahaya".[41]

Filmografi

[sunting | sunting sumber]
Tahun Film Sutradara Sebagai Catatan lain
1992 Lorenzo's Oil George Miller Young Teacher
1993 Dave Ivan Reitman Randi
Class of'61 Gregory Hoblit Lily Magraw
Tales of the City Alastair Reid Mary Ann Singleton
Searching for Bobby Fischer Steven Zaillian School Teacher
Blind Spot Michael Toshiykui Uno Phoebe
1994 A Simple Twist of Fate Gillies MacKinnon Nancy Lambert Newland
Law & Order Don Scardino Martha Bowen - episode Blue Bamboo
1995 Congo Frank Marshall Dr. Karen Ross
1996 Primal Fear Gregory Hoblit Janet Venable
1997 Absolute Power Clint Eastwood Kate Whitney
1998 The Truman Show Peter Weir Meryl Burbank/Hannah Gill
More Tales of the City Pierre Gang Mary Ann Singleton
1999 Love Letters Stanley Donen Melisa Gardner Cobb
Lush Mark Gibson Rachel Van Dyke
2000 The House of Mirth Terence Davies Bertha Dorset
You Can Count on Me Kenneth Lonergan Samantha 'Sammy' Prescott Nominated - Academy Award for Best Actress
Maze Rob Morrow Callie
Running Mates Ron Lagomarsino Lauren Hartman
2001 Wild Iris Daniel Petrie Iris Bravard Won - Emmy Awards - Outstanding Lead Actress - Miniseries or Movie
Further Tales of the City Pierre Gang Mary Ann Singleton
2002 The Mothman Prophecies Mark Pellington Officer Connie Mills
The Laramie Project Moisés Kaufman Sherry Johnson
King of the Hill Gary Carver Darlene (voice) - episode "Dang Ol’ Love"
2003 The Life of David Gale Alan Parker Constance Harraway
Mystic River Clint Eastwood Annabeth Markum
Love Actually Richard Curtis Sarah
Frasier Mindy (1 episode, voice)
Charlotte (5 episodes) (#2003-04)
Win - Emmy Awards Guest Actress in a Comedy Series
2004 Kinsey Bill Condon Clara McMillen Nominated - Aktris Pendukung Terbaik (Oscar)
P.S. Dylan Kidd Louise Harrington
2005 The Exorcism of Emily Rose Scott Derrickson Erin Bruner
The Squid and the Whale Noah Baumbach Joan Berkman
2006 Jindabyne Ray Lawrence Claire
Driving Lessons Jeremy Brock Laura Marshall
Man of the Year Barry Levinson Eleanor Green
The Hottest State Ethan Hawke Jesse
American Dad! Voice - episode Roger 'n' Me
2007 Breach Billy Ray Kate Burroughs
The Savages Tamara Jenkins Wendy Savage Nominated - Academy Award for Best Actress
The Nanny Diaries Shari Springer Berman and Robert Pulcini Mrs. X
2008 John Adams Tom Hooper Abigail Adams Nominated - Emmy Award for Outstanding Lead Actress in a Miniseries or Movie
The City of Your Final Destination James Ivory Caroline awaiting release
The Other Man Richard Eyre Lisa post-production
2009 Kevin Approaches Toni Kotite rumored announced
Spread David McKenzie TBA post-production

Penghargaan dan nominasi

[sunting | sunting sumber]

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ "Laura Linney Biography (1964-)". www.filmreference.com. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  2. ^ Cloninger Boggs, Mary Olivia (1981). The indubitable Busbees and their kin. M.O.C. Boggs. hlm. 105. 
  3. ^ Cohen, Patrica, "Genuine Actress Flirts With Stardom," NY Times, January 20, 2010
  4. ^ "September 2007 - The Juilliard School". web.archive.org. 2011-11-11. Archived from the original on 2011-11-11. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  5. ^ "Laura Linney to Deliver Commencement Address and Receive Honorary Doctor of Fine Arts at Juilliard's 104th Commencement Ceremony, Friday, May 22, 2009 at 11 AM in Alice Tully Hall". web.archive.org. Archived from the original on 2011-03-21. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  6. ^ "Laura Linney Is Engaged". PEOPLE.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  7. ^ Paskin, Willa. "Liam Neeson Walked Laura Linney Down the Aisle". Vulture (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  8. ^ "Laura Linney Welcomes Son Bennett Armistead – Moms & Babies – Celebrity Babies and Kids - Moms & Babies - People.com". web.archive.org. 2016-05-01. Archived from the original on 2016-05-01. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  9. ^ "HBO: Home to Groundbreaking Series, Movies, Comedies & Documentaries". HBO. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  10. ^ "Children's Book Review: Philadelphia Chickens [With CD] by Sandra Boynton, Author, Michael Ford, Composer Workman $16.95 (64p) ISBN 978-0-7611-2636-2". PublishersWeekly.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  11. ^ You Can Count On Me (2000) (dalam bahasa Inggris), diakses tanggal 2020-04-26 
  12. ^ Mystic River (2003) (dalam bahasa Inggris), diakses tanggal 2020-04-26 
  13. ^ Gans, Andrew (Tue Jan 20 10:42:00 EST 2004). "Ian McKellen and Laura Linney Among BAFTA Nominees". Playbill (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  14. ^ Bowman, Sabienna. "Laura Linney's 'Love Actually' Comments Will Make You Feel Better About Sarah's Story". Bustle (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  15. ^ The Squid and the Whale (2005) (dalam bahasa Inggris), diakses tanggal 2020-04-26 
  16. ^ The Squid and the Whale - IMDb, diakses tanggal 2020-04-26 
  17. ^ "Linney Opens The Nanny Diaries". CINEMABLEND. 2006-03-14. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  18. ^ "Movies Archives". ComingSoon.net (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  19. ^ Mr. Holmes (2015) (dalam bahasa Inggris), diakses tanggal 2020-04-26 
  20. ^ "Sully". Box Office Mojo. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  21. ^ Nocturnal Animals (2016) (dalam bahasa Inggris), diakses tanggal 2020-04-26 
  22. ^ Wiseman, Andreas; Wiseman, Andreas (2019-03-21). "Laura Linney, Terry Chen & Hannah Gross Join Viggo Mortensen's Directorial Debut 'Falling', Shoot Underway In Toronto". Deadline (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  23. ^ "Sundance Unveils Female-Powered Lineup Featuring Taylor Swift, Gloria Steinem, Abortion Road Trip Drama". The Hollywood Reporter (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  24. ^ Wiseman, Andreas; Wiseman, Andreas (2018-12-10). "Javier Bardem, Elle Fanning, Salma Hayek, Chris Rock & Laura Linney Set For Sally Potter Pic; HanWay & Bleecker Street Aboard". Deadline (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  25. ^ Dams, Tim; Dams, Tim (2020-01-29). "Berlin Competition Lineup Revealed: Sally Potter, Kelly Reichardt, Eliza Hittman, Abel Ferrara". Variety (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  26. ^ D'Alessandro, Anthony; D'Alessandro, Anthony (2020-04-06). "Bleecker Street Teams With Exhibitors To Stream Sally Potter's 'The Roads Not Taken'". Deadline (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  27. ^ "Laura Linney". Television Academy (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  28. ^ "John Adams". Television Academy (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  29. ^ "I can't tell you how often my best friend and I said "Hi Laura Linney" during our all things downton abbey week. | Downton, Downton abbey, Downton abby". Pinterest. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  30. ^ "Showtime and Laura Linney to Tackle Cancer in New Series | TV Guide". TVGuide.com (dalam bahasa Inggris). 2009-08-27. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  31. ^ Petski, Denise; Petski, Denise (2016-07-27). "Laura Linney To Star In Jason Bateman's Netflix Drama Series 'Ozark'". Deadline (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  32. ^ "Laura Linney". IMDb. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  33. ^ Canby, Vincent (1995-12-04). "THEATER REVIEW;The Wee Problems Of the Seriously Rich In the Frenzied 20's". The New York Times (dalam bahasa Inggris). ISSN 0362-4331. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  34. ^ Brantley, Ben (2002-03-08). "THEATER REVIEW; Two Against Mob Rule Who Can Turn Up the Heat". The New York Times (dalam bahasa Inggris). ISSN 0362-4331. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  35. ^ Pogrebin, Robin (2002-05-07). "'Millie' Leads the Tony Nominations With 11; 'Morning's' Earns 9". The New York Times (dalam bahasa Inggris). ISSN 0362-4331. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  36. ^ Brantley, Ben (2004-05-26). "THEATER REVIEW; A Fragile Victim of Love Long Past". The New York Times (dalam bahasa Inggris). ISSN 0362-4331. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  37. ^ "WATCH THE HOT ACTRESS THRIVE! - New York Post". web.archive.org. 2009-04-17. Archived from the original on 2009-04-17. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  38. ^ "Broadway's Time Stands Still, Acclaimed Drama About War Scars, Closes Jan. 30 - Playbill.com". web.archive.org. 2011-02-02. Archived from the original on 2011-02-02. Diakses tanggal 2020-04-26. 
  39. ^ a b Clement, Olivia (Wed Apr 19 00:00:00 EDT 2017). "Broadway's The Little Foxes Opens April 19". Playbill (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  40. ^ Gans, Andrew (Thu Jun 07 15:34:06 EDT 2018). "What Did Critics Think of My Name Is Lucy Barton, Starring Laura Linney?". Playbill (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26. 
  41. ^ Clement, Olivia (Mon Apr 29 14:00:00 EDT 2019). "Laura Linney to Return to Broadway in My Name Is Lucy Barton". Playbill (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-04-26.