Lompat ke isi

Stadtprozelten

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Pemandangan Stadtprozelten dengan Sungai Main.
Lambang kota
Lokasi kota

Stadtprozelten adalah sebuah kota di Distrik Miltenberg, Regierungsbezirk Unterfranken, Bayern, Jerman. Stadtprozelten adalah ibu kota Verwaltungsgemeinschaft Stadtprozelten.

Stadtprozelten berada di ujung selatan Spessart dekat Sungai Main. Kota ini berada di tengah dari ujung selatan Mainviereck (Lapangan Main). Di seberang Main, tepatnya di negara bagian Baden-Württemberg terdapat Monfeld yang merupakan desa di wilayah Wertheim.

Ortsteil Neuenbuch berada 2 km di utara kota.

Reruntuhan Henneburg

Stadtprozelten disebutkan pertama kali pada tahun 1287. Bekas amt di Keuskupan Agung Mainz ini masuk wilayah Kepangeranan Aschaffenburg pada tahun 1803 dan 11 tahun kemudian masuk Bayern. Kota Stadtprozelten modern dibentuk pada tahun 1818.