0% menganggap dokumen ini bermanfaat (0 suara)
2 tayangan10 halaman

Proposal LUGULO(Lumpia Gulung Milo) KWU Grup I

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1/ 10

PROPOSAL

LUGULO

LUMPIA GULUNG MILO

Disusun Oleh :

Dita Zuliany (19100093)

Olga Angelique Mayendri (19100075)

Nanda Utama (19100085)

Audina Honesty (19100095)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN INFORMATIKA

UNIVERSITAS PGRI SUMATERA BARAT

2021/2022
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatu

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan kami kemudahan
sehingga kami dapat menyelesaikan laporan ini dengan tepat waktu. Tanpa
pertolongan-Nya tentunya kami tidak akan sanggup untuk menyelesaikan
makalah ini dengan baik. Shalawat serta salam semoga terlimpah curahkan
kepada baginda tercinta kita yaitu Nabi Muhammad SAW yang kita nanti-natikan
syafaatnya di akhirat nanti.

Penulis mengucapkan syukur kepada Allah SWT atas limpahan nikmat


sehat-Nya, baik itu berupa sehat fisik maupun akal pikiran, sehingga penulis
mampu untuk menyelesaikan pembuatan Proposal sebagai tugas kelompok dalam
mata kuliah Kewirausahaan Dengan Judul “LUGULO (Lumpia Gulung Milo)”.

Penulis tentu menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kata sempurna
dan masih banyak terdapat kesalahan serta kekurangan di dalamnya. Untuk itu,
penulis mengharapkan kritik serta saran dari pembaca untuk makalah ini, supaya
makalah ini nantinya dapat menjadi makalah yang lebih baik lagi. Kemudian
apabila terdapat banyak kesalahan pada makalah ini penulis mohon maaf yang
sebesarbesarnya.

Demikian, semoga makalah ini dapat bermanfaat. Terima kasih.

Padang, 5 Januari 2022

Penulis
BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Cemilan merupakan makanan ringan yang dikonsumsi diantara waktu


makan utama. Cemilan sangan digemari oleh anak-anak dan orang dewasa,
yang umumnya dikonsumsi kurang lebih 2-3 jam diantara waktu makan
utama. Cemilan sehat mulai banyak menjadi pembicaraan, karena masyarakat
mulai menyadari akan pentinnya kualitas makanan yang dikonsumsi untuk
menjaga kesehatan. Salah satu cemilan sehat yaitu LUGULO (Lumpia
Gulung Milo).

Kulit lumpia adalah pembungkus untuk membuat lumpia yang


berbahan dasar dari tepung, air, garam, dan telur. Kulit lumpia biasa
digunakan untuk dijadikan pembungkus makanan seperti pisang coklat atau
martabak tahu. Kulit lumpia memiliki tekstur yang sangat lembut dan
bentuknya yang sangat tipis sehingga mudah sekali robek. Ketipisan dari kulit
lumpia tersebut yang membuatnya garing ketika digoreng. Selain itu, kulit
lumpia memiliki manfaat yang sangat baik untuk tubuh seperti menjaga
kesehatan sel-sel dalam tubuh, mengurangi resiko stroke, mengurangi resiko
kanker, menurunkan kadar kolestrol jahat, melancarkan pencernaan,
meningkatkan fungsi otak, menjaga kesehatan mata, menguatkan tulang,
menghasilkan energy dan mencegah anemia. Dari manfaat diatas, olahan kulit
lumpia dikategorikan kedalam cemilan sehat.
B. Visi dan Misi
a. Visi
Menciptakan rasa baru untuk memberikan kepuasan kepada konsumen.
b. Misi
1. Mementingkan kepuasan konsumen dengan menghasilkan produk
terbaik.
2. Berkontribusi dengan toko-toko besar yang ada di wilayah Padang.
Seperti : Cristhine Hakim, Alfamart, Mahkota dll.
3. Konsumen yang dituju adalah masyarakat umum, mulai dari balita
hingga dewasa. Karena makanan ini nyaman dikonsumsi oleh balita
dan dewasa.
C. Tujuan Usaha

1. Menyalurkan keinginan untuk memperolah keuntungan dari berbisnis


2. Menciptakan produk inovasi yang akan dinikmati oleh konsumen
3. Mencapai target pemasaran
4. Menciptakan lapangan kerja
D. Manfaat Usaha
1. Bagi Pemilik Usaha
Dengan bisnis ini diharapkan pemilik dapat melihat peluang keuntungan
yang diperkirakan bisa didapatkan seiring dengan pemasaran hasil
produksi dari lumpia ini. Yang pada awalnya hanya promosi dibeberapa
toko diselanjutnya akan bersosialisasi dengan menjalin kerjasama
bersama perusahaan-perusahaan makanan nantinya sehingga akan
membuka peluang untuk memperkenalkan produk dilingkungan yang
lebih luas dan akan memperoleh keuntungan yang lebih baik nantinya.
2. Bagi Masyarakat
Dengan adanya produk ini yang menggunakan kemasan terjaga dari
bakteri maupun hal-hal lain yang akan merusak produk di dalam kemasan
membuat masyarakat lebih mudah dalam penyajiannya. Dan juga dalam
pembuatan produk ini dapat membuka lapangan kerja bagi masyarakat
sekitar.
E. Potensi Bisnis
Produk ini memiliki peluang yang cukup menjanjikan. Mengapa? karena
dengan harga barang baku yang murah dan mudah didapat serta pengolahan
yang tidak begitu memakan banyak biaya membuat keuntungan dapat
diperoleh dengan banyak. Ditambah banyaknya peminat dalam jenis jajanan
ini.
BAB II
DESKRIPSI PRODUK
LUGULO merupakan singkatan dari Lumpia Gulung Milo. Yang mana
produk ini dibuat dari bahan dasar lumpia yang ditaburi dengan Milo Bubuk.
Lugulo ini merupakan cemilan sehat dan cara pembuatannya pun sangat mudah.
Lumpia adalah bahan baku yang sangat mudah ditemui dipasaran. Karena itu
banyak pengusaha-pengusaha kecil yang menggunakan bahan ini sebagai ide
jualan mereka. Seperti : Risoles, Piscok dan Pisang Molen. Namun, dari
banyaknya ide jualan itu, ternyata belum ada kami temukan yang menggunakan
Lugulo(Lumpia Gulung Milo) sebagai ide jualan mereka. Maka dari itu, kami
terinspirasi untuk mengembangkan produk ini.
Selain itu, kulit lumpia memiliki manfaat yang sangat baik untuk tubuh
seperti menjaga kesehatan sel-sel dalam tubuh, mengurangi resiko stroke,
mengurangi resiko kanker, menurunkan kadar kolestrol jahat, melancarkan
pencernaan, meningkatkan fungsi otak, menjaga kesehatan mata, menguatkan
tulang, menghasilkan energy dan mencegah anemia. Dari manfaat diatas, olahan
kulit lumpia dikategorikan kedalam cemilan sehat.
BAB III
ASPEK PEMASARAN
A. Strategi Pemasaran
Didalam diskusi kelompok yang telah kami lakukan, kami memperoleh
kesimpulan dalam strategi pemsaran terhadap produk ini, Berikut tahap-
tahapnya :
1. Pengembangan Produk
Produk lumpia kami ini jarang ditemui Karena banyak kalangan
masyarakat menggunakan kulit lumpia sebagai bahan lapisan saja seperti
pembuatan piscok. Dengan hal ini membuat kami dapat mengisi pasar
tentunya belum banyak saingan karena tidak adanya produk yang sama
terhadap jajanan ini.
2. Pengembangan Wilayah Pemasaran
Area pemasaran utamanya adalah lapisan serta golongan masyarakat
karena cemilan ini mencakup segala usia yang tentunya tidak ada batasan
terhadap umur sehingga pengembangan wilayah dapat mencakup cukup
luas.
3. Kegiatan Promosi
Kegiatan promosi masih berkaitan dengan kegiatan pemasaran sehingga
media promosi yang terjadi dapat bergantung pada wilayah pemasaran
yang akan kita jangkau. Pada kali ini kami menggunakan social media
dalam kegiatan promosi sehingga dapat terlihat oleh berbagai kalangan
lainnya, dimana media social sangat erat kaitannya dengan aktivitas
masyarakat.
4. Pembelian Kolektif
Disini kami menawarkan beberapa paket hemat untuk pembeli. Sehingga
pembeli dapat tertarik membeli produk kami dengan beberapa paket yang
telah kami tawarkan. Misalnya dalam kemasan satu kardus.
B. Strategi Penetapan Harga
Pada kegiatan ini kemampuan untuk penetapan harga jual terhadap produk
sangat perlu ditetapkan dan lebih teliti dalam penentuannya agar dapat
meminimalisir kerugian, mencapai keuntungan dan menarik banyak
konsumen terhadap harga yang diberikan.
1. Strategi Pemasaran
Pada kegiatan inilah kami benar-benar memperhitungkan segalanya
dalam menetapkan harga agar dapat mencapai target pasar yang kita
inginkan, keuntungan yang besar sehingga dapat menutup kerugian dan
dapat mengembalikan modal yang telah dikeluarkan.
2. Kualitas dan Inovasi Produk
Kualitas produk ini sangat terjamin karena kami memakai bahan baku
yang baik, teraga dan bersih sehingga terpecaya. Menggunakan bahan
baku dengan merek yang telah ternama dari sebelumnya dan
menggunakan kemasan yang dapat menarik pembeli serta inovasi
terhadap rasa yang telah kami sajikan.
3. Harga Pesaing
Tentungan kami memperhatikan harga-harga produk dipasaran sehingga
harga produk kami dapat bersaing dengan baik didunia pasar.
BAB IV
TAHAPAN PRODUKSI
A. Desain Produk
Desain produk atau logo kemasan ini akan menjadi stiker pada kemasan
produk dan profil pada akun social media Lugulo. Berikut desain produk
yang sudah kami sediakan.

B. Tempat Usaha
Sementara ini kami akan memasarkan produk pada kegiatan expo
kewirausahaan dan BAM, warung-warung, kantin sekolah, koperasi kampus
dan insyaallah akan menyusul ke toko-toko besar yang ada dikota padang.
Serta kami akan lakukan pemasaran di social media.
C. Cara Pembuatan
 Bahan
1. 1 Bungkus Kulit Lumpia
2. 3 Bungkus Milo
3. ½ KG Minyak Goreng
4. ¼ KG Mentega
5. 1 sdm tepung terigu
6. Air putih secukupnya
 Alat
1. Kompor
2. Wajan
3. Sudip
4. Saringan Minyak
5. Wadah
6. Sendok
7. Gunting
 Langkah-Langkah Pembuatan
1. Campurkan air putih dan 1 sendok tepung terigu, aduk merata
hingga kental. Ini berfungsi sebagai lem pada kulit lumpia yang
akan digulung nantinya.
2. Ambil 1 lembar kulit lumpia, kemudian gulung dan bagian
ujungnya di lem menggunakan adonan tepung terigu yang kita buat
tadi. Lakukan hal yang sama untuk kulit lumpia selanjutnya.
3. Kemudian gunting memanjang kulit lumpia yang sudah kita gulung
tadi.
4. Panaskan minyak goreng, dan masukkan 1 sendok mentega setiap
penggorengan. Setelah minyak panas, goreng hingga kuning
kecoklatan. Setelah itu tiriskan dan tunggu hingga dingin lalu
masukkan kewadah tertutup agar tetap garing-garing.
5. Kemudian taburkan 3 bungkus milo dan aduk hingga merata.
6. Lugulo siap dikemas dan disajikan.
BAB V

PROYEKSI KEUANGAN

A. Bahan Baku
No Bahan Jumlah Bahan Harga

1. Kulit Lumpia 2 Bungkus Rp. 26.000

2. Minyak Goreng 1 KG Rp. 20.000

3. Milo Shacet 1 Renteng Rp. 20.000

4. Tepung Terigu ¼ KG Rp. 3.000

5. Air Putih ½ Gelas -

Jumlah Rp. 69.000

B. Alat
No Alat Jumlah Alat Harga

1. Kompor Gas 1 -

2. Gas 1 Rp. 10.000

3. Gunting 3 -

4. Wajan 1 -

5. Sudip 1 -

6. Stand Poach & Stiker 20 Buah Rp. 30.000

7. Wadah 5 -

Jumlah Rp. 40.000

C. Harga Jual
Untuk satu kali produksi dengan modal Rp. 109.000, kita dapat
memproduksi 20 produk dengan kemasan harga satuan Rp.7.000.

Anda mungkin juga menyukai